Pemberdayaan Masyarakat Dalam Pengendalian Demam Berdarah Dengue Melalui Pembentukan Jumantik Keluarga di Kelurahan Liliba Kota Kupang

Authors

  • Wanti Wanti Sanitasi - Poltekkes Kemenkes Kupang
  • Albertus Ata Maran Sanitasi - Poltekkes Kemenkes Kupang
  • Vince Mathelda Adoe Sanitasi - Poltekkes Kemenkes Kupang

Keywords:

Jumantik, DBD, ABJ

Abstract

Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) termasuk Arthropod-Borne Virus yang dapat menyerang semua kelompok umur dan jenis kelamin. Kota Kupang termasuk endemis DBD dengan kelurahan endemis DBD meningkat dari tahun ke tahun dan sering terjadi KLB DBD. Ktu kegiatan Abdimas ini bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat melalui pembentukan Juru Pemantau jentik (Jumantik) dalam pengendalian penyakit DBD. Kegiatan ini dilaksanakan di RT 042 RW 05 Kelurahan Liliba Agustus – Oktober 2019. Tahapan awal berupa Koordinasi serta survey KAP dan kepadatan jentik. Tahap pelaksanaan berupa sosialisasi dan PLA pembentukan jumantik. Tahap akhir (evaluasi) dengan survey KAP dan kepadatan jentik. Data yang terkumpul dianalisa secara deskritif. Sesuai nota kesepakatan sudah dibuat saat sosialisasi maka masyarakat membentuk jumantik keluarga dan wajib melaporkan kegiataannya kepada koordinator jumantik, dan koordinator jumantik wajib melaporkan kepada supervisor jumantik, dan selanjutnya supervisor jumantik wajib melaporkan kepada pihak puskesmas sebulan sekali. Masyarakat sudah membentuk jumantik keluarga dan koordinator jumantik termasuk supervisor jumantik dan mereka meningkat pengetahuan dan kemampuannya dalam melakukan pengendalian DBD melalui PSN DBD. Pengetahuan warga di Kelurahan Liliba tentang DBD dan cara pengendaliannya juga meningkat untuk yang kategori baik dan cukup, sedangkan untuk kategori kurang menurun setelah dilakukan kegiatan sosialisasi dan pembentukan jumantik keluarga. Setelah kegiatan sosialisasi dan pembentukan jumantik terjadi peningatan pengetahuan dan tindakan dalam PSN dan terjadi penurunan kepadatan jentik Aedes sp walaupun ABJ belum mencapai target 95%. Perlu peningkatan sosialisasi jumantik DBD di masyarakat dalam pengendalian DBD melalui PSN 3M Plus.

Downloads

Published

2019-11-29

How to Cite

Wanti, W., Ata Maran, A., & Adoe, V. M. (2019). Pemberdayaan Masyarakat Dalam Pengendalian Demam Berdarah Dengue Melalui Pembentukan Jumantik Keluarga di Kelurahan Liliba Kota Kupang. Prosiding Semnas Sanitasi, 218–225. Retrieved from https://semnaskesling.poltekeskupang.ac.id/index.php/ss/article/view/24